- iklan atas berita -

METROTIMES, SORONG (DOOM) – Polsek Sorong Kepulauan Gelar Pembagian Baksos terdampak Covid-19 di Kota Doom. Selasa (21/04/2020) pukul 10.00 wit tadi pagi.

Hadir dalam Giat Baksos Polsek Sorkep tersebut adalah Kapolsek Sorong Kepulauan Iptu J. Sibagariang, S. Sos, Kanit Reskrim Aiptu Syafruddin, Kanit Binmas Polsek Sorong Kepulauan Aiptu Wiyoto, Kanit Provos Bripka Tri Darmanto, SH, Bhabinkamtibmas Dom Barat dan Doom Timur dan anggota Polsek Sorong Kepulauan. Pembagian Baksos dipimpin langsung oleh Kapolsek Sorong Kepulauan Iptu J. Sibagariang, S. Sos.

Meningkatnya pandemik Covid-19 telah semakin meresahkan dan menyusahkan kehidupan banyak orang, Selain jumlah korban yang meninggal dan terpapar virus mematikan ini makin bertambah, fenomena yang tidak kalah memprihatinkan adalah semakin banyaknya rakyat yang susah karena terdampak Covid-19.

Demikian juga di Distrik Sorong Kepulauan Dampak Covid – 19 ini telah dirasakan oleh warga terutama tukang becak, ojek pekerja tidak tetap anak Yatim sehingga Polsek Sorong Kepulauan memberikan bantuan berupa Sembako kepada yang sangat membutuhkan sehingga masyarakat menyambut baik dan ucapan terimakasih atas aksi dari Polsek Sorong Kepulauan yang peduli terhadap orang yang terkena dampak Covid -19 ini.

ads

Kapolsek Sorong Kepulauan Iptu J. Sibagariang, S.Sos mengatakan bahwa batuan kami berikan ini berupa beras 5 kg, Minyak Goreng, Mie Instan, Gula Pasir dan Telur kiranya dapat membantu meringankan beban dalam keluarga.

Pada saat memberikan Bantuan sembako ini benar – benar kami seleksi dan bekerja sama dengan para Ketua Rt dan Kepala Lurah Doom Barat dan Doom Timur sehingga bantuan ini benar-benar sampai kepada orang yang sangat membutuhkannya.

Dalam pemberian Bantuan sembako ini tetap mematuhi protokol kesehatan dengan mengunakan masker, Physical Distancing dan menggunakan sarung tangan
untuk mencegah penyebaran penularan Covid-19.

Bantuan kami antar langsung ke rumah penerima bantuan. “Penyerahan bantuan dilaksanakan secara langsung kepada yang berhak, door to door agar tidak terjadi kerumunan massa,”

Pada pukul 11.30 wit Penyerahan Baksos Polsek Sorong Kepulauan berakhir situasi aman kondusif. (HP/Humas Polres Sorong Kota)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini
This site is protected by reCAPTCHA and the Google Privacy Policy and Terms of Service apply.

The reCAPTCHA verification period has expired. Please reload the page.
Captcha verification failed!
Skor pengguna captcha gagal. silahkan hubungi kami!