- iklan atas berita -

Metro Times (Purworejo) Sebuah rumah milik Paijo di RT 02/RW 01 Desa Mendiro, Kecamatan Ngombol, luluh-lantak dilalap api, Selasa (1/5). Tidak ada korban jiwa dalam kejadian tersebut, namun kerugian diperkirakan mencapai ratusan juta rupiah.

Salah satu saksi Sandi (27) yang juga merupakan tetangga korban mengungkapkan, kebakaran terjadi sekitar pukul 15.00 WIB disaat semua penghuni rumah sedang pergi. Saat itu dia melihat api telah membakar hampir keseluruhan atap rumah.

“Saat itu saya melihat api sudah membesar dan hampir membakar seluruh atap rumah,” ungkapnya, Selasa (1/5/2018) sore.

Dia menuturkan, setelah mengetahui terjadi kebakaran, pihak desa langsung menghubungi pihak kepolisian. Warga yang sudah berada di lokasi kejadian pun berusaha melakukan pemadaman dengan peralatan seadanya. Namun api semakin membesar dan hampir melahap seluruh bangunan rumah.

Sementara itu, Kasi Damkar Kantor Satpol PP Damkar Kabupaten Purworejo, Sumaji mengungkapkan, pada pukul 15.15 WIB pihaknya mendapat laporan dari petugas kepolisian telah terjadi kebakaran. Dua unit pemadam kebakaran langsung dikirim menuju lokasi.

ads

“Api berhasil dipadamkan pada 17.00 WIB dengan bantuan warga, petugas kepolisian, petugas koramil dan petugas Kecamatan Ngombol,” ungkapnya.

Dijelaskan, kebakaran terjadi diakibatkan nyala api dari tungku yang merambat ke seluruh bangunan dapur yang terbuat dari kayu. Kobaran api kemudian menyambar atap dan seisi ruangan yang menyebabkan rumah korban hangus terbakar.

“Sesuai keterangan yang kami dapatkan, api pertamakali berasal dari tungku dapur yang masih menyala kemudian ditinggal belanja dan membakar seluruh bagian rumah,” imbuhnya.

Meskipun tidak ada korban jiwa dalam kejadian tersebut, namun kerugian diperkirakan mencapai ratusan juta rupiah. Hal itu dikarenakan seluruh harta milik korban benda ludes terbakar. Jelasnya. (Daniel)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini
This site is protected by reCAPTCHA and the Google Privacy Policy and Terms of Service apply.

The reCAPTCHA verification period has expired. Please reload the page.
Captcha verification failed!
Skor pengguna captcha gagal. silahkan hubungi kami!