- iklan atas berita -

Metro Times (Magelang) Menjaga kesehatan dimasa pandemi Covid-19 saat ini kebutuhan olah raga untuk menjaga imunitas tubuh sangat diperlukan, sebagaimana yang dilakukan oleh Prajurit Polisi Militer (PM) khususnya Subdenpom IV/2-1 Magelang, Jumat (21/8) pagi.

Kegiatan yang dijuluki Sepedaan Nggo Seduluran ini dilaksanakan oleh seluruh anggota Subdenpom IV/2-1 Magelang bersama keluarga besarnya. Tujuan yang ingin dicapai agar seluruh prajurit Polisi Militer (PM) khususnya Subdenpom IV/2-1 Magelang dan keluarganya selalu dalam kondisi sehat apalagi dimasa pandemi Covid-19 saat ini, selain itu guna menjaga stamina prajurit Polisi Militer (PM) di dalam melaksanakan kegiatan yang ke depannya akan semakin membutuhkan fisik dan tenaga yang optimal. Kegiatan pembinaan fisik bukan hal yang baru bagi seorang prajurit karena bagi seorang prajurit kesehatan adalah faktor utama dalam menghadapi pelaksanaan tugas sehingga pembinaan fisik bagi seorang prajurit sudah menjadi makanan kesehariannya.

“Prajurit Polisi Militer (PM) harus selalu menjaga fisik guna mendukung pelaksanaan tugas,” jelas Dandenpom IV/2 Yogyakarta, Letkol Cpm Muhammad Choirun SE M.Hun, selaku Pimpinan Satuan Subdenpom IV/2-1 Magelang. (rif)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini
This site is protected by reCAPTCHA and the Google Privacy Policy and Terms of Service apply.

The reCAPTCHA verification period has expired. Please reload the page.
Captcha verification failed!
Skor pengguna captcha gagal. silahkan hubungi kami!