- iklan atas berita -

 

MetroTimes (Magelang) Suasana Pagi di Mapolres Magelang ,Polda Jateng, Rabu (14/3) berbeda dari hari-hari biasanya.
Diawali dengan apel Jam pimpinan oleh Kapolres Magelang di Halaman Gedung Pelayanan Sim dengan di ikuti oleh Seluruh Pejabat Utama Polres, Kasat, Kapolsek, Kanit, Perwira, Bintara dan PNS.

Dalam apel Kapolres Magelang AKBP Hari Purnomo SIK SH menyampaikan,

“Ucapan terima kasih kepada seluruh anggota yang telah melaksanakan tugas dengan penuh tanggung jawab dan maksimal, hendaknya perihal seperti ini dapat dipertahankan maupun di tingkatkan” tegas Kapolres.

Terkait dengan kita menjadi manusia hendaknya pandai bersyukur, Tuhan memberikan berbagai ujian kepada kita sampai manakah iman kita dan ketaqwaan rekan-rekan kepada Tuhan, Ujian tidak selalu berbentuk cobaan, bisa juga berbentuk kebahagiaan maupun rezeki yang berlimpah, tambah Kapolres.

ads

Rekan rekan perlu dipahami bahwa orang-orang yang tidak pandai bersyukur, merupakan target utama dari Iblis dan Setan, dikarenakan dibalik rasa syukur bagaimanapun keadaanya ada nilai Tauhid di dalamnya. Iblis dan Setan menyukai orang-orang yang banyak mengeluh, sombong dan tak pandai bersyukur, pungkasnya.

Selesai Apel pagi masih di halaman Pelayanan SIM Kapolres bersama 90 anggota lainya berbasah-basah ria dengan di siram pakai Air dari Mobil Water Cannon sehingga basah kuyub.
Hal ini menandai perayaan Hari Ulang Tahun yang ke 40 tahun Kapolres Magelang Hari Purnomo dan ulang tahun anggota yang lahir di bulan Maret termasuki di sini Kabag sumda Kompol Eko Mardiyanto SH.

“Disini kami ajak rekan-rekan semua berbasah-basah bersama, jangan hanya saya sendiri yang di kerjain anggota” ujar Hari Purnomo di sela-sela guyuran air.

Selanjutnya ditandai dengan pemotongan Kue ulang tahun dan di bagikan kepada seluruh anggota yang ikut hadir.

Selamat Ulang Tahun AKBP Hari Purnomo Kapolres Magelang yang ke 40 tahun, semoga tetap sehat dan sukses, amin.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini
This site is protected by reCAPTCHA and the Google Privacy Policy and Terms of Service apply.

The reCAPTCHA verification period has expired. Please reload the page.
Captcha verification failed!
Skor pengguna captcha gagal. silahkan hubungi kami!