- iklan atas berita -

Metro Times (Surabaya) – STIE Perbanas Surabaya selenggarakan Wisuda untuk Program Diploma III (D3), Sarjana (Sl), dan Magister Manajemen (MM) periode 1 tahun 2017, pada hari Sabtu, 7 Oktober 2017 pukul 08.00 WIB. Bertempat di Dyandra Convention Center (Ex. Gramedia Expo), Jl. Basuki Rahmat 105 Surabaya.

Pada wisuda periode 2 untuk Tahun 2017 ini, STIE Perbanas Surabaya mewisuda lulusannya sebanyak 489 wisudawan, meliputi: 70 orang wisudawan dari Program Studi (Prodi) D3 Akuntansi, 59 orang wisudawan dari Prodi D3 Perbankan & Keuangan, 151 orang wisudawan dari Prodi SI Manajemen, 196 orang wisudawan dari Prodi Sl Akuntansi, dan 13 orang wisudawan dari Prodi Magister Manajemen.

Sementara itu, nama-nama wisudawan terbaik dari setiap prodi, antara lain: Indra Setya Budi, SE. (Prodi Magister Manajemen), Riza Nugraheni dan Christantia Sasmita Sari (Prodi Sl Akuntansi), Martha Tiofrida Gultom (Prodi Sl Manajemen), Yalles Aprilianingsih (D3 Perbankan dan Keuangan) dan Sri Astiti Nur Surganingtyas (D3 Akuntansi). STIE Perbanas Surabaya menjadi salah satu dari 56 perguruan tinggi yang terakreditasi institusi A. Oleh karena itu, STIE Perbanas Surabaya menjadi perguruan tinggi Asuh yang membina tata kelola PT lain agar memiliki kualitas dan akreditasi lebih baik.

Berbicara tentang Wisudawan terbaik, pada kesempatan ini diraih oleh YaIIes Aprilianingsih, A.Md. Bus., dengan perolehan Indek Prestasi Komulatif (IPK) nyaris sempurna, yakni 3, 98. Kriteria untuk menetapkan wisudawan terbaik, antara lain: IPK tertinggi di antara semua lulusan pada masing-masing program studi; Ujian Tesis/Skripsi/Tugas Akhir lulus pada ujian utama (tanpa mengulang) dan mendapatkan nilai minimal B; Tidak pernah melakukan pelanggaran akademik; Berprestasi nonakademik; dan aktif berkegiatan organisasi mahasiswa.

ads

Wisuda kali ini, lulusan STIE Perbanas Surabaya mengalami perubahan gelar, semula Sarjana Ekonomi (SE), sekarang sudah berganti sesuai jurusan masing-masing. Perubahan gelar itu, antara lain: Sarjana Akuntansi (S.Akt.) untuk lulusan Sarjana Akuntansi, Sarjana Manajemen (S.M.) untuk lulusan Sarjana Manajemen, Ahli Madya Akuntansi (A.Md. Akt.) untuk lulusan Diploma 3 Akuntansi, dan Ahli Madya Perbankan dan Keuangan (A.Md. an.) untuk lulusan Diploma 3 Perbankan dan Keuangan.(nald).

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini
This site is protected by reCAPTCHA and the Google Privacy Policy and Terms of Service apply.

The reCAPTCHA verification period has expired. Please reload the page.
Captcha verification failed!
Skor pengguna captcha gagal. silahkan hubungi kami!