- iklan atas berita -

 

Metro Times (Magelang) Yongmoodo merupakan salah satu Bela Diri Militer yang berasal dari Korea dan Yongmoodo adalah salah satu seni bela diri militer yang wajib dikuasai oleh setiap prajurit TNI AD guna menghadapi segala situasi kondisi yang tidak dapat diprediksi oleh prajurit.

Dalam meningkatkan kemampuan dan menunjang tugas pokok TNI, Yonarmed 11/76/GG/1/2 Kostrad melaksanakan latihan bela diri Yongmoodo, di depan lapangan upacara tepatnya di Aula Kapten Heri, Kamis (14/02/2019).

Latihan ini diikuti oleh Perwira, Bintara dan Tamtama yang dipimpin langsung oleh Letda Arm Bhakti Norma Utomo selaku Danton di Baterai Tempur Budhi.

Praka Samsul adalah salah satu personil dari Baterai Tempur Adhi yang melatih Beladiri Militer (Yongmoodo) tersebut memperlihatkan sebuah gerakan dasar terlebih dahulu untuk mengingatkan lagi apa yang dilatihkan sebelumnya.

ads

perwakilan dari personil yang latihan mendapatkan bimbingan lebih supaya di setiap gerakan harus diberikan tenaga atau diperlihatkan kelincahannya, bergerak dan menyerang sasaran dengan jurus yang jitu.

Danyonarmed 11/76/GG/1/2 Kostrad Letkol Arm Asep Ridwan, S.H., M.Han. mengatakan,

“Seorang Prajurit dalam meningkatkan kemampuan dan menunjang tugas pokok harus membekali sebuah bela diri yang mapan untuk dijadikan pegangan dikala tangan kosong dan guna menghadapi segala situasi kondisi yang tidak dapat di prediksi oleh prajurit”, tegasnya.

Sementara itu Letda Arm Bhakti Norma Utomo selalu pemimpin kegiatan tersebut menanggapi,

“Kegiatan latihan bela diri sangat penting bagi kalangan prajurit, dimana ke depannya bela diri ini akan terus di gunakan”, tutupnya. (Arif)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini
This site is protected by reCAPTCHA and the Google Privacy Policy and Terms of Service apply.

The reCAPTCHA verification period has expired. Please reload the page.
Captcha verification failed!
Skor pengguna captcha gagal. silahkan hubungi kami!