- iklan atas berita -

Metro Times (Kebumen) BPJS Kesehatan Cabang Kebumen dengan Dinas Kependudukan Catatan Sipil Kabupaten Kebumen berhasil mewujudkan integrasi Pelayanan Administrasi Kependudukan dengan Program Jaminan Kesehatan Nasional – Kartu Indonesia Sehat (JKN-KIS). Inovasi yang diberi nama “Balada Pak Kis” ini telah memberikan kemudahan bagi masyarakat Kabupaten Kebumen dalam mengurus layanan kependudukan sekaligus jaminan kesehatan.

Hal itu disampaikan Kepala BPJS Kesehatan Cabang Kebumen, Titus Sri Hardianto. Dijelaskannya, Balada Pak Kis merupakan hasil kerjasama antara kedua lembaga dengan tujuan untuk memudahkan ibu yang melahirkan dapat mengurus administrasi kependudukan berupa Akta Kelahiran, KK dan KIA dari Dispendukcapil Kabupaten Kebumen serta KIS dari BPJS Kesehatan Cabang Kebumen.

“Dengan adanya Balada Pak Kis mempermudah layanan administrasi publik dengan sistem jemput bola berbasis teknologi digital. Stakeholder terkait pun dilibatkan dalam pelaksanannya seperti rumah sakit, puskesmas, dan klinik bersalin untuk memudahkan masyarakat mendapatkan layanan tersebut,” jelas Titus (12/04).

Diungkapkan, dengan mengusung pelayanan prima kepada masyarakat, Balada Pak Kis memberikan layanan cepat dan akurat. Inovasi yang dimulai sejak September 2021 ini pun terus berjalan hingga saat ini. Ia berharap kehadiran Balada Pak Kis bisa terus memberikan manfaat bagi masyarakat.

Sementara itu, Kepala Disducapil Kebumen Anna Ratnawati mengungkapkan, dalam rangka meningkatkan layanan administrasi kependudukan pihaknya dari waktu ke waktu selalu berupaya memberikan layanan yang lebih baik dan professional. Salah satunya melalui inovasi Balada Pak Kis yang dijalankan bekerjasama dengan BPJS Kesehatan.

ads

“Penerima layanan Balada Pak Kis langsung mendapatkan satu paket Akta Lahir, KK, KIA dan KIS saat pulang dari fasilitas kesehatan. Yang bersangkutan tidak perlu bersusah payah mengurus administrasi kependudukan dan jaminan kesehatan karena dalam prosesnya di fasilitasi oleh petugas fasiltas kesehatan,” kata Anna.

Ia menambahkan Balada Pak Kis memberikan pelayanan yang lebih prima, lebih cepat, mudah dan akurat. Dijelaskannya juga bahwa Balada Pak Kis ini praktis dan gratis. Oleh karena itu pihaknya berharap pemanfaatan Balada Pak Kis ini bisa dirasakan oleh seluruh masyarakat Kabupaten Kebumen.

Yuliastuti, warga Kebumen, mengaku telah merasakan kemudahan yang ditawarkan dari Balada Pak Kis. Ia merasa senang karena terbantu dalam mengurus administrasi kependudukan dan jaminan kesehatan bagi bayinya.

“Terima kasih Balada Pak Kis sudah membantu saya mendapat paket Akta Lahir, KK, KIA dan KIS. Balada Pak Kis keren!,” sebutnya. (dnl)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini
This site is protected by reCAPTCHA and the Google Privacy Policy and Terms of Service apply.

The reCAPTCHA verification period has expired. Please reload the page.
Captcha verification failed!
Skor pengguna captcha gagal. silahkan hubungi kami!