- iklan atas berita -

Metro Times (Purworejo) Dalam kurung waktu sembilan hari terakhir terhitung sejak tanggal 25 Mei 2020 sampai hari ini, Selasa (2/6) 2020, tidak terdapat kasus positif Covid-19 di Kabupaten Purworejo. Di sisi lain, pasien positif Covid-19 yang sembuh terus bertambah, termasuk istri dari pasien 01 yang hari ini dinyatakan sembuh.

Informasi gembira itu disampaikan dr Darus selaku juru bicara Pemerintah Kabupaten Purworejo dalam penanganan Covid-19, Selasa (02/06/2020).

“Sampai hari ini, pasien yang sembuh sudah mencapai 42 orang dari 76 orang yang terpapar Covid-19. Sementara 34 orang lainnya masih dalam perawatan,” jelasnya.

Lebih lanjut dijelaskan, dari 34 orang yang masih dalam perawatan, 10 orang dirawat di RSUD Dr Tjitrowardojo dan 24 orang menjalani isolasi mandiri di rumah masing-masing.

“Sedangkan di RSUD RAA Tjokronegoro sudah tidak ada yang dirawat,” ungkapnya.

ads

Dijelaskan bahwa nihilnya kasus positif bukan karena hasil swab sudah tidak ada lagi, tapi karena memang hasilnya tidak ada yang positif. “Sampai saat ini masih ada hasil swab yang belum keluar, dan mudah-mudahan tidak ada yang positif lagi,” katanya.

Data keseluruhan pada hari ini tercatat ODP berjumlah 2162 orang, dimana 1742 orang diantaranya sudah selesai pemantauan, dan 420 orang dalam pemantauan. PDP berjumlah 45 orang, terdiri dari 34 orang telah sembuh, 11 orang meninggal, dan tidak ada yang dirawat. Positif Covid-19 berjumlah 76 orang, dirawat 34 orang dan 42 orang sembuh. Hasil swab negatif 197 orang. (Dnl)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini
This site is protected by reCAPTCHA and the Google Privacy Policy and Terms of Service apply.

The reCAPTCHA verification period has expired. Please reload the page.
Captcha verification failed!
Skor pengguna captcha gagal. silahkan hubungi kami!