- iklan atas berita -

BANTUL, Metrotimes .news – Ratusan kiai sepuh dari berbagai desa di Kabupaten Bantul dan Yogyakarta bersiap untuk memenangkan pasangan Capres-cawapres Ganjar-Mahfud. Hal ini mereka lakukan bersama dengan relawan Jaringan Ganjar Nusantara (Jaga NU).

 

Koordinator Jaga NU Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY), Kiai Muhammadun MSI, mengatakan relawannya yang terdiri dari para kiai sepuh, pengasuh pesantren dan takmir masjid semakin solid untuk memenangkan pasangan calon nomor urut 3.

 

Pengasuh pondok pesantren Bil Qolam, Wonocatur, Banguntapan, Bantul itu mengaku bahwa pemenangan Ganjar-Mahfud sebagai gerakan untuk mewujudkan kepemimpinan yang peduli terhadap kebutuhan masyarakat pesantren.

ads

 

“Rekam jejak Pak Ganjar dan Prof Mahfud sudah tidak diragukan lagi. Kepedulian mereka terhadap perjuangan kaum santri dan nahdliyin jadi cerminan kepemimpinan ke depan,” tegasnya, saat membuka pertemuan yang digelar di aula ponpes Bil Qolam, Jumat (9/2) malam.

 

Senada diungkapkan KH Salaman, Ketua BTM Masjid Pathok Nagari, Panggungharjo. Kiai sepuh ini menyebut pasangan Ganjar-Mahfud sebagai pemimpin ideal karena keduanya telah memberikan keteladanan.

 

“Makanya, kami lillahitaala untuk berjuang memenangkan Ganjar-Mahfud dan mengajak para santri untuk memilih pasangan calon nomor 3 pada pencoblosan nanti,” ungkapnya.

 

“Saya bertemu langsung dan menyaksikan sendiri saat shalat bersama Pak Ganjar. Beliau sosok yang religius, santri dan NU banget,” timpal Kiai Yasin Nawawi, pengasuh ponpes An Nur Ngrukem, penuh semangat.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini
This site is protected by reCAPTCHA and the Google Privacy Policy and Terms of Service apply.

The reCAPTCHA verification period has expired. Please reload the page.
Captcha verification failed!
Skor pengguna captcha gagal. silahkan hubungi kami!