- iklan atas berita -

METRO TIMES ( Ambon ) TNI Angkatan Laut. Lantamal IX Ambon dan Puskesmas Suli Jalin kerja Sama Dalam kegiatan Serbuan Vaksin Masyarakat Pesisir dan Nelayan. Bertempat di Puskesmas Suli Maluku Tengah. Minggu, (03/10/2021).

Kegiatan Vaksin tersebut merupakan lanjutan rangkaian Program Serbuan Vaksinasi Covid-19 Lantamal IX Ambon yang pernah dilaksanakan di pantai gagona Ambon, Lapangan Merdeka, Pelabuhan ASDP Galala Ambon, Bandara Pattimura Ambon Negeri Hutumuri, Maluku Rescue Diving center Halong dll.

Dengan Capaian jumlah pendaftar 45 orang, Tertunda 3,Tervaksin 42 orang menggunakan Vaksin jenis Moderna dan melibatkan 5 Vaksinator Diskes Lantamal IX serta 6 Vaksinator dari Puskesmas Suli. Melalui pelaksanaan kegiatan Serbuan Vaksin Masyarakat Maritim ini, TNI Angkatan Laut turut mensukseskan program Pemerintah dengan “Dua Juta Vaksin Sehari”. Sesuai Instruksi Kepala Staf Angkatan Laut (Kasal) Laksamana TNI Yudo Margono kepada Jajaran TNI AL untuk berjuang dan saling membantu dalam percepatan Covid-19.

Harapan kegiatan ini adalah mengurangi transmisi/penularan COVID-19 di Ambon. Vaksin tersebut juga berguna untuk melindungi dan memperkuat sistem kesehatan Masyarakat secara menyeluruh agar kehidupan Bermasyarakat kembali normal.

Pada kesempatan lain Komandan Pangkalan Utama TNI Angkatan Laut IX Brigjen TNI (Mar) Said Latuconsina, M.M., M.T., pernah menyampaikan, Maluku merupakan provinsi kepulauan yang luas dan dalam Hal ini TNI AL akan memaksimalkan kemampuan agar Program Serbuan Vaksinasi Masyarakat Maritim Lantamal IX, tidak hanya dapat dinikmati masyarakat perkotaan, namun masyarakat pesisir dan pulau pulau juga mendapatkan Vaksin secara menyeluruh.

ads

Secara umum masyarakat masih awam tentang vaksin, baik takut divaksin, takut akan efek samping maupun terbatasnya sarana transportasi. Lantamal IX mengambil inisiatif dengan cara sosialiasi kepada warga untuk memberikan pemahaman tentang pentingnya vaksin serta memfasilitasi dengan mendatangi wilayah dengan angka Vaksin rendah dan bekerjasama dengan Puskesmas setempat dan unsur terkait untuk melaksanakan Vaksin COVID-19.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini
This site is protected by reCAPTCHA and the Google Privacy Policy and Terms of Service apply.

The reCAPTCHA verification period has expired. Please reload the page.
Captcha verification failed!
Skor pengguna captcha gagal. silahkan hubungi kami!